Tarif Mana yang Paling Murah, UberMotor, Go-Jek atau GrabBike?

kabarin.co, Jakarta – Persaingan aplikasi penyedia transportasi ojek makin ketat. Setelah sebelumnya Go-Jek dan GrabBike, pengguna jasa ojek online kini kedatangan layanan UberMotor di Indonesia.

Secara resmi, Uber Indonesia mengumumkan kehadiran layanan ojek online tersebut di Jakarta, Rabu (13/4/2016).

Uber mengklaim memberikan layanan ojek online bertarif paling terjangkau. Sebenarnya, lebih murah mana sih UberMotor dibandingkan dengan Go-Jek dan GrabBike? Inilah informasi tarif ketiganya yang dihimpun Tekno Liputan6.com.

Baca Juga :  Jadwal Pemilu Ditetapkan, Pemprov-KPU Bahas Persiapan

Go-Jek

Per Desember 2015 , Go-Jek melalui akun Twitter resminya @gojekindonesia memberlakukan tarif baru untuk wilayah Jabodetabek, yakni untuk perjalanan 1-10 Km tarifnya Rp 12.000

Sementara untuk jarak perjalanan 10-15 Km, tarifnya adalah Rp 15.000. Dengan rincian untuk perjalanan di atas 15 Km, Go-Jek akan menambah biaya sebesar Rp 2.000 per Km dengan jarak maksimum 25 Km.

Baca Juga :  Ahok Memecah Belah Bangsa, Tidak Boleh Jadi Gubernur

Sedangkan untuk jam sibuk, Go-Jek memberlakukan biaya tambahan sebesar Rp 5.000.

Grab-Bike

Perusahaan penyedia transportasi berbasis aplikasi asal Malaysia ini memberlakukan tarif perjalanan berdasarkan jarak dan tarif minimum.

Tinggalkan Balasan