Amerika Dan Rusia Sepakat Perpanjang Waktu Genjatan Senjata Suriah

kabarin.co – WASHINGTON, Amerika Serikat (AS) dan Rusia sepakat memperpanjang gencatan senjata di Suriah selama 48 jam. Dengan demikian, bagian dari upaya untuk menghentikan konflik yang dimulai pada Senin (12/9) akan berlangsung selama tujuh hari.

Upaya menghentikan konflik yang ditengahi Menteri Luar Negeri AS John Kerry dan Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov itu kembali disepakati pada Rabu (14/9), Keduanya berbicara melalui sambungan telepon.

Baca Juga :  Presiden Duterte Segera Menandatangani Undang-Undang Larangan Merokok

Dengan perpanjangan gencatan senjata, diharapkan kekerasan di Suriah dapat berkurang signifikan. Hal ini juga dimaksudkan agar bantuan kemanusiaan dapat disalurkan kepada warga Suriah. Selama konflik berlangsung, akses bantuan terputus dan banyak oang terkepung di dalam wilayah-wilayah, khususnya Aleppo.

Juru bicara Departemen Luar Negeri AS Mark Toner juga menjelaskan akan ada kesepakatan lanjutan dengan Rusia, selain gencatan senjata. Diantaranya koordinasi serangan militer yang kedua negara lakukan untuk memukul mundur kekuatan kelompok militan diantaranya Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) serta Nusra Front.