Komitmen Memberantas Narkoba, Kodim Demak Tes Urine Berkala

kodim-demak-tes-urine-2

“Tidak sedikit anggota TNI yang diberhentikan dengan tidak hormat lantaran terlibat dalam penyalahgunaan narkoba. Ini bukti narkoba sangat berbahaya dan bisa mempengaruhi siapa saja,” katanya. Pada tes urine yang dilaksanakan secara mendadak di Kodim 0716/Demak tersebut tidak terdapat satupun anggota personil dan PNS yang memakai atau terlibat penyalahgunaan narkoba.

“Prajurit yang kita tes urine pada hari ini lebih kurang 300-an anggota beserta PNS serta Provos Kodim, dan hasilnya semuanya negatif dan tidak ada satupun yang terlibat narkoba,” ungkap Rahmat. Rahmat menambahkan kegiatan tersebut akan dilakukan secara berkala dan menyatakan sikap untuk memberantas narkoba.

Baca Juga :  Kodim 0716/Demak Banyu Operasi Yustisi

“Berdasarkan instruksi dari pimpinan, kita sudah menyatakan perang besar terhadap narkoba. Dan kita sudah tindaklanjuti melalui himbauan-himbauan, memasang banner-banner di seluruh lingkungan masyarakat, termasuk di lingkungan sendiri, seperti tes urine tadi, sehingga anggota di satuan kita tidak terlibat atau terindikasi narkoba.” ujarnya.(Pendim 0716/Demak)