Buntut Dugaan Pengancaman oleh Oknum Hakim berinisial B : PN Kelas IA Padang Didemo

PN Kelas IA Padang Didemo terkait dugaan pengancaman oleh oknum hakim berinisial B, Senin (10/6/2024).

Sementara itu, Advokat Publik LBH Padang atau pihak yang menerima ancaman, Ranti mengatakan, hakim B saat ini dalam proses pelaporan ke Komisi Yudisial (KY) atas dugaan pelanggaran kode etik dan pedoman perilaku hakim.

Dugaan pengancaman tersebut, katanya, terjadi pada Rabu (5/6/2024) sekitar pukul 14.00 WIB ketika Ranti dan Icha yang sedang menunggu persidangan tiba-tiba didatangi hakim Basman dari arah belakang.

Baca Juga :  Diduga Melanggar Kode Etik, Hakim Pengadilan Negeri Padang Dilaporkan ke Komisi Yudisial

Hakim ini langsung menyodorkan telepon seluler (ponsel) ke arah wajah saya dengan jarak yang cukup dekat dan memfoto saya,” kata Ranti.

Pada saat itu, Ranti menanyakan tujuan Basman memfoto dirinya tanpa izin. Pada saat bersamaan, hakim terlapor juga menanyakan kepada Ranti perihal pelaporan dirinya ke Komisi Yudisial.

“Ini pegangan buat saya (foto) jika terjadi apa-apa. Kamu lapor ke KY yah, nanti kalau ada apa-apa di KY, awas kamu,” kata Ranti menirukan ucapan hakim B.

Baca Juga :  Hakim PN Padang, Tolak Gugatan Praperadilan Tersangka Sapi Bunting

Ranti bersama rekannya Icha mengaku sempat merekam ucapan yang dilontarkan hakim B, yang diduga mengancam kedua pengacara publik tersebut.