Kabarin.co -Warga di RW 04, Kelurahan Kranji, Bekasi Barat, Kota Bekasi kini bisa kembali bernapas lega. Pasalnya, pencuri pakaian dalam wanita yang sempat meresahkan warga sejak Jumat (6/1/2023) berhasil ditangkap.
Lurah Kranji, Isnaini, menyebut penangkapan pelaku pada Selasa (10/1/2023) malam itu berdasarkan hasil kerja sama para warga sekitar untuk memancing pelaku. Namun, ada yang mengejutkan dari penangkapan tersebut. Sebab, pencuri pakaian dalam wanita ternyata seorang anak SD.
“Sudah tertangkap kemarin malam sekitar jam 19.00 WIB. Pas ditangkap, ternyata bocah kelas 6 SD, di bawah umur,” jelas Isnaini saat dikonfirmasi, Rabu (11/1/2023).
Seusai ditangkap warga, ternyata bocah itu mengaku hanya iseng. Pakaian dalam wanita yang ia curi bahkan langsung dibuang dan tak disimpan oleh pelaku. “Motif cuma iseng, namanya anak-anak kali, ya. Soalnya, dia ambil terus dibuang pakaiannya, ada yang ke genteng, ada juga yang ke aliran kali,” ucap Isnaini.
Penangkapan pencuri itu bermula ketika warga yang semakin resah datang ke kantor Lurah dan berencana untuk menangkap pelaku. “Sebelumnya Pak RT 004 RW 004 datang ke kantor mau laporan dan warganya memang siap untuk menangkap pelaku,” ujar Isnaini.